Wednesday, June 17, 2020

SKRIPSI DAN TESIS : TEKNIK MENYUSUN RANCANGAN PENELITIAN KUALITATIF DAN KUANTITATIF

MENYUSUN RANCANGAN PENELITIAN

KUALITATIF DAN KUANTITATIF


ASPEK

KUANTITATIF

KUALITATIF

Kerangka pikir

Mengarahkan langkah-langkah metodologis sejak awal hingga akhir

Arahan awal langkah-langkah metodologis selanjutnya ditentukan di lapangan sesuai perkembangan

Hipotesis

Perlu hipotesis testing, merupakan kesimpulan dari kerangka pikir

Tidak harus mengajukan hipotesis, kerangka piker berfungsi sebagai pengantar ke lapangan

Teknik sampling

Asas random pada sample yang representatif

Tidak harus representatif terhadap populasi, melainkan yang dapat memberikan informasi yang diperlukan

Sifat penyimpulan

Mengarah ke generalisasi sehingga sample harus representatif

Tidak secara khusus diarahkan ke generalisasi

Jenis instrumen

Memperoleh data yang banyak dalam waktu singkat

Untuk indept indepth study peneliti adalah intrumen utama

Instrumen

Sudah dimantapkan sebelum dipakai dan digunakan dari awal hingga akhir

Pedoman pengumpulan data yang dapat dikembangkan lebih lanjut di lapangan

Jenis data

Terbesar merupakan angka atau yang akan diangkakan

Informasi verbal atau naratif, tidak direncanakan untuk diangkakan

Teknik pengumpulan data

Memungkinkan memperoleh data banyak dalam waktu singkat

Memungkinkan memperoleh data yang detail dalam waktu lama

Teknik analisa

Dominan teknik statistika

Dominan teknik non-statistika

Sifat dasar

Deduktif

(belajar ke lapangan)

Induktif

(belajar dari lapangan)


PENYUSUNAN PROPOSAL DAN LAPORAN PENELITIAN

LANGKAH

SELF EVALUATION

Judul penelitian

  1. Apakah judul sudah cukup singkat?
  2. Apakah sudah cukup mudah dimengerti?
  3. Apakah judul sudah mencerminkan inti masalah yang hendak diteliti?
  4. Apakah judul penelitian perlu memuat tempat dan waktu penelitian

Latar Belakang Masalah

  1. Apa alasan yang mendorong perlunya penelitian tentang masalah itu dilakukan?
  2. Apakah dalam alas an itu telah dikemukakan hasil-hasil pengamatan tentang masalah penelitian?
  3. Apakah dalam alasan itu telah disuguhkan sedikit data empirik dari penelitian terdahulu tentang adanya permasalahan itu?
  4. Apakah dalam alasan telah dikemukakan perlunya meneliti masalah itu?

Rumusan masalah

  1. Apakah yang hendak dijawab melalui penelitian?
  2. Apakah rumusan masalah sudah cukup singkat?
  3. Apakah sudah menunjukkan inti masalah yang hendak diteliti?
  4. Apakah sudah tampak jenis-jenis variabel penelitiannya?
  5. Apakah masalah itu researchable?
  6. Apakah kira-kira data penelitian tersedia?
  7. Apakah masalah itu cukup berharga untuk diteliti dalam arti terdapat manfaat praktis dan teoretisnya?
  8. Apakah masalah itu cukup menarik untuk diteliti? (aktual, _actual, dan kontekstual)

Tujuan dan manfaat

  1. Apakah tujuan penelitian telah menjawab seluruh masalah?
  2. Apakah manfaat nyata dari penelitian?
  3. Adakah manfaat teoretisnya?
  4. Adakah manfaat praktisnya?

Tinjauan pustaka

  1. Apakah sudah ada review pustaka yang relevan dengan masalah yang hendak diteliti?
  2. Apakah telah ditelaah pustaka yang memuat teori dasar yang berkaitan dengan masalah yang hendak diteliti?
  3. Apakah telah ditelaah hasil-hasil penelitian terdahulu yang mendorong perlunya masalah penelitian diteliti?
  4. Apakah telah ditunjukkan bahwa penelitian ini berbeda dalam aspek-aspek tertentu dengan penelitian sejenis terdahulu?

Kerangka piker

(Bagaimana uraian jalan pemikiran peneliti dalam menjawab masalah penelitian?)

Penelitian Kuantitatif

  1. Apakah variabel penelitiannya telah disebutkan dan diberikan batasan pengertian masing-masing?
  2. Apakah sudah dijelaskan perbedaan hubungan antara berbagai variabel penelitian?
  3. Apakah sudah memperhitungkan hukum, teori, atau data empiris dari penelitian lain yang dapat mendasari hubungan yang diperlukan ada di antara berbagai variabel itu?
  4. Apakah sudah dikemukakan asumsi-asumsi yang mendasari perkiraan hubungan di antara variabel tersebut?
  5. Apakah sudah dipahami bahwa kerangka pikiran ini akan memberikan arahan terhadap langkah metodologis yang akan dijalankan peneliti?
  6. Apakah arahan yang dirumuskan dalam kerangka pikir harus diikuti sejak awal hingga akhir?

 

Penelitian Kualitatif

  1. Tanpa menekankan pada pengidentifikasian dan penamaan variabel-variabel penelitian, apakah variabel-variabel itu sudah ada dalam kerangka pikiran?
  2. Apkah dalam kerangka pikir itu sudah tampak jelas sikap peneliti, bahwa apa yang diuraikan itu masih bersifat sangat sementara dan belum pasti?
  3. Apakah sudah memahami sejak awal, bahwa kerangka pikir itu hanya memberikan arahan awal dari langkah-langkah metodologis yang akan diambil?
  4. Apakah langkah-langkah metodologis akan ditetapkan di lapangan sesuai dengan perkembangan pikiran yang terjadi di lapangan?

Hipotesis

Penelitian Kuantitatif

  1. Apakah benar telah mencerminkan rumusan jawaban sementara terhadap pertanyaan-pertanyaan penelitian?
  2. Apakah penelitian ini termasuk yang memerlukan hipotesis? (Jadi misalnya bukan termasuk jenis penelitian eksploratif)
  3. Apakah rumusan hipotesis itu sudah merupakan kesimpulan atas apa yang terurai dalam kerangka pikir?
  4. Apakah hipotesis itu sudah spesifik dalam arti telah menunjukkan arah (positif atau negatif) dan besarnya perbedaan/kuatnya hubungan yang diperkirakan ada di antara variabel penelitian?
  5. Apakah setiap variabel penelitian telah diberi batasan operasional dan kejelasan ukuran-ukurannya?

 

Penelitian Kualitatif umumnya tidak harus ada hipotesis

Metodologi

(Bagaimana data dikumpulkan dan dinalisis?)

Penelitian Kuantitatif

  1. Apakah telah disebutkan populasi dan sampel penelitian?
  2. Apakah penentuan sampel sudah berasaskan random?
  3. Apakah sudah dijelaskan cara penetapan sampel penelitian?
  4. Apakah sudah disadari sejak awal bahwa sifat penyimpulan hasil penelitian mengarah ke generalisasi?
  5. Apakah sudah diuraikan rincian data dari setiap variabel yang akan dikumpulkan?
  6. Apakah sudah dikemukakan sumber datanya?
  7. Apakah sudah dikemukakan instrumen penelitiannya?
  8. Apakah sudah disadari bahwa sebagian data yang dikumpulkan berupa angka atau yang akan diangkakan?
  9. Apakah sudah dikemukakan teknik pengumpulan data dengan menggunakan instrumen-instrumen itu?
  10. Apakah teknik pengumpulan data memungkinkan diperoleh data yang banyak dalam waktu singkat?
  11. Apakah sudah dikemukakan langkah-langkah validasi yang akan ditempuh?
  12. Apakah sudah dikemukakan rancangan model analisis yang akan digunakan?
  13. Apakah sudah dijelaskan mengapa menggunakan rancangan atau model itu?
  14. Apakah disadari bahwa rancangan ini harus sudah mantap sebelum digunakan di lapangan?
  15. Apakah sudah disadari bahwa bila teknis analisis yang dominan dalam penelitian adalah teknik statistika?
  16. Apakah sudah disadari bahwa sifat dasar penelitian adalah deduktif?

 

Penelitian Kualitatif

  1. Apakah uraian metodologi sudah cukup memberikan gambaran tentang prosedur umum pengumpulan data?
  2. Apakah penetapan responden/informan tidak dilandasi pemikiran bahwa “responden/informan harus representatif dalam populasinya”, melainkan mereka yang dapat memberikan informasi yang diperlukan?
  3. Apakah disadari sejak awal bahwa sifat penelitian mengarah ke non-generalisasi?
  4. Apakah instrumennya hanya merupakan pedoman pengumpulan data yang masih harus dikembangkan di lapangan?
  5. Apakah dengan informasi itu data yang diperoleh merupakan informasi verbal dan tidak direncanakan diangkakan?
  6. Apakah memungkinkan indepth study?
  7. Apakah teknik analisis data menggunakan teknik non-statistika?
  8. Apakah sifat dasar analisisnya adalah induktif?

Jadwal

Apakah sudah dijadwalkan kegiatan-kegiatan berikut?

  1. Penyusunan rencana penelitian
  2. Penyusunan instrumen penelitian
  3. Penyiapan ijin
  4. Penyiapan lapangan
  5. Penetapan sampel
  6. Pengumpulan data
  7. Analisis data
  8. Penyusunan laporan
  9. Review konsep dan finalisasi laporan
  10. Produksi laporan

 

Apakah jumlah waktu seluruhnya sudah sesuai dengan alokasi waktu yang tersedia bagian penelitian ini?

 


No comments: